Sejauh apapun dirimu, Jika jodoh pasti bertemu

    Banyak hal yang pastinya banyak kita alami di dunia ini, seperti persahabatan, persaudaraan, pertengkaran, maupun percintaan. Di sekian banyaknya manusia pasti memiliki cinta entah itu cinta terhadap Allah.swt, teman ataupun sahabat, pacar, dan hal lainnya, pasti banyak yang bertanya-tanya mengapa kita bisa mencintai seseorang tanpa sebuah alasan sekaligus tanpa melihat keadaan fisik, rupa, kaya atau miskin, sikap atau perilaku orang tersebut.
    Sebelum kalian memulai hal tersebut lihatlah keadaan lingkungan sekitar biasanya orang akan terjerumus kejalan yang salah dengan apa yang mereka lihat dilingkungan sekitar mereka,, contoh : si A melihat teman-temannya adalah pecandu narkoba bahkan alkohol dan terjerat dalam hal tersebut, di lingkungan sekitar si B banyak sekali orang-orang yang suka bermain warnet dan suka menghambur-hamburkan uang hanya untuk membeli voucher game, si C suka sekali dengan akhlak serta kepribadian perempuan tersebut dengan suatu alasan. Itu semua juga bisa dibilang cinta terhadap apa yang mereka inginkan.

    Tentang cinta bisa dibilang ini memang aneh tanpa tahu kenapa saya mencintai dirinya tanpa alasan ? padahal saya tidak ingin memiliki pacar atau jatuh cinta terlalu awal, mungkin kita harus menyadari kapan pertama kali kita memiliki rasa tersebut, apapun yang kita lihat lebih baik atau lebih indah dari dirinya tetapi hanya dialah yang paling baik, tapi ingat suatu hal jangan terlalu awal mencintai seseorang karena itu sangat mengganggu kalian untuk melangkah kedepannya karena diatas langit masih ada langit, dibawah laut masih ada daratan. Jodoh banyak memiliki kemiripan berupa akhlak, sikap, dll. Jika memang kita berjodoh tetaplah melangkah kedepan dan semakin memperbaiki diri, jika belum baik jadilah menjadi lebih baik hingga kita bertemu lagi suatu saat nanti. Terkadang cinta bisa memperburuk keadaan bahkan malah semakin buruk dari keadaannya, karena nyatanya "Cinta tak seindah drama FTV ataupun drama Korea" yang awalnya saling menabrak dan menjatuhkan buku-buku lalu merapikannya kembali dan berkata maaf lalu terjadilah cinta dan selanjutnya semakin baik, bahkan menikah.

اَلْخـَبِيـْثــاَتُ لِلْخَبِيْثـِيْنَ وَ اْلخَبِيْثُــوْنَ لِلْخَبِيْثاَتِ وَ الطَّيِّبَاتُ لِلطَّيِّبِيْنَ وَ الطَّيِّبُوْنَ لِلطَّيِّبَاتِ
“ Wanita-wanita yang tidak baik untuk laki-laki yang tidak baik, dan laki-laki yang tidak baik adalah untuk wanita yang tidak baik pula. Wanita yang .baik untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik untuk wanita yang baik. (Qs. An Nur:26)

    Saya tidak ingin mementingkan hal ini dan hal-hal yang merugikan seperti bermain handphone terlalu sering, mencari pasangan di awal seperti orang lain, dan melakukan hal-hal gila yang benar-benar semakin gila karena itu semua pasti tidak akan pernah ada untungnya. Karena saya yakin pasti  akan ada suatu cara untuk mendapatkan suatu hal-hal yang baik, ingat ada 3 hal yang bisa membuat pria berubah yaitu : 1. Harta (kekayaan, uang, dll), 2. Tahta (jabatan, kerjaan, kekuasaan), 3. Wanita terkadang pria juga sangat cepat dalam hal mementingkan suatu hal dan mengabaikan atau melupakan hal lainnya, seperti Firdaus memiliki Perusahaan Travel dan ia menfokuskan dirinya untuk mengembangkan Perusahaan dan omset (keuntungan) Perusahaan dan melupakan hal lainnya, berarti Firdaus hanya mementingkan no.1 saja.

    Untukmu pikirkan saja apa yang kamu inginkan, berdoalah, berikhtiarlah kepada-Nya jangan terlalu berharap terhadap pujian manusia yang itu hanya sebuah guyonan, terkadang teman bisa dipercaya terkadang juga pun tidak jadi belajarlah untuk mandiri, bersahabatlah dengan teman yang sangat lama mengenalmu atau bisa dibilang sahabat karena teman lama bisa dipercaya, sedangkan teman baru atau teman yang ada walau sebentar pasti akan menghilang suatu saat nanti percayalah seperti teman sekolah, teman kerja, dan lain-lain maafkan jika aku selalu membuatmu terlalu berharap dan menunggu selama dan sejauh ini, aku juga berpikir jika terus begini bagaimana dengan masa depanku yang jauh lebih penting dari hal lain ;)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.